Hanya IYL-Cakka Berani Munculkan Program di APK, KNPI Sulsel Beri Apresiasi
Makassar, Matasulsel – Konstestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulsel terus bergulir. Memasuki masa kampanye, KPU telah memasang Alat Peraga Kampanye (APK) para kandidat.
Dari empat pasangan, hanya kandidat nomor urut 4, Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) yang berani memunculkan programnya di APK resmi. Seperti di baliho yang sebagian sudah terpasang di sejumlah tempat.
Di semua baliho IYL-Cakka yang mulai disebar KPU, pasangan nomor urut 4 ini berani menyertakan semua program itu. Program yang dicanangkan IYL-Cakka ini bahkan sudah menjadi buah bibir masyarakat.
Karena program itu dinilai visioner. Sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Juga sesuai dengan kebutuhan zaman. Misalnya program Subdisi Pendidikan Rp1,5 Triliun.
Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulsel Imran Eka Saputra, menilai program inovasi yang dicanankan IYL-Cakka berdampak positif bagi publik dan masyarakat.