Harga Kebutuhan Pokok di Jeneponto Stabil, Stok Aman
03/02/2024 20:43
Selain itu, kata Kanang, barangnya juga selalu ada. Khusus cabai rawit, cabai keriting, kentang, bawang merah dan bawang putih.
“Alhamdulillah yang lain seperti bawang merah dan bawang putih masih murah harganya. Begitu juga sayur-sayuran,” lanjutnya.
Sementara itu, pedagang daging kuda di Pasar Sentral Karisa, Azhar, menjelaskan, saat ini harga daging kuda masih di Rp170.000 pek kilogramnya. Sementara untuk tulang-tulangnya, satu ekor kuda mencapai Rp4-5 juta.
“Kalau tulang tidak dijual perkiloan, tapi langsung dijual satu ekor itu mulai Rp4 juta sampai Rp5 jutaan harganya saat ini. Khusus untuk dagingnya, perkilonya Rp170 ribuan,” jelasnya. (*)