Acara menjadi istimewa dengan kehadiran Datu Luwu La Maradang Mackulau Opu To Bau dan Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, serta seluruh Forkopimda se-Tana Luwu. Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, mengatakan, peringatan ini adalah momentum membangkitkan kembali semangat persatuan menuju Tana Luwu yang maju, mandiri dan bermartabat.

“Saya bersama jajaran pemerintah dan masyarakat Luwu Utara mengucapkan selamat Hari Jadi Luwu dan Hari Perlawanan Rakyat Luwu. Semoga dengan peringatan ini menjadi semangat bagi kita menuju Tana Luwu yang berkemajuan, mandiri dan bermartabat. Ayo, mari kita semua membuat Tana Luwu ini bangga dengan kehadiran kita semua.,” kata Indah.