Harry Azhar Percaya Komitmen Clean Government NH-Aziz
Makassar, Matasulsel – Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, Harry Azhar Aziz percaya komitmen pasangan bakal calon Gubernur-bakal calon Wakil Gubernur Sulsel, Nurdin Halid-Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) dalam mewujudkan tatanan clean government.
Hal tersebut dituturkan Harry Azhar saat menjadi keynote speaker pada Forum Siaga bersama profesor dan akademisi senior se-Sulsel di Hotel Clarion, Selasa malam (12/12).
“Insya Allah langkah sahabat adalah langkah yang baik karena baru di awal sudah bicara tentang clean government dalam paradigma pembangunan bangsa ke depan,” ujarnya.
Pasangan NH-Aziz memang telah mengikrarkan kontrak politik saat melakukan deklarasi pasangan di Lapangan Karebosi, Jumat (17/11) lalu. Di antaranya, pasangan ini berjanji akan menjalankan pemerintahan dengan sistem birokrasi yang efektif, tidak melibatkan keluarga demi menjaga marwah pemerintah Sulsel yang lebih baik. Selain itu, NH-Aziz juga berikrar tidak akan melakukan korupsi, kolusi dan nepotisme untuk kepentingan keluarga maupun kelompok jika diberi amanah memimpin Sulsel.