Turut mendampingi Wakil Bupati, Irwan Bachri Syam, Ketua DPRD, H Amran Syam, Sekda, H Bahri Suli dan beberapa Kepala OPD Lingkup Pemkab Luwu Timur. Sementara khatib pada Hari Raya Idul Adha ini merupakan dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Makassar, Muhammad Nur Taufik.

Pada perayaan Hari Raya Kurban ini, jumlah Sapi yang disembelih di Masjid Agung Malili mencapai 147 ekor dan 13 kambing. Bupati dan Wakil Bupati serta Kapolres Luwu Timur menyumbang masing-masing 3 ekor sapi.

Setelah sholat Ied dilakukan Bupati, Wakil Bupati, Ketua DPRD dan Sekda melakukan open house di kediaman dinasnya masing-masing. (*)