JENEPONTO, MATA SULSEL – Drs. H. Iksan Iskandar, M.Si resmi mengembalikan formulir pendaftaran sebagai calon ketua DPD II Partai Golkar Jeneponto, di Kantor DPD II Partai Golkar Jeneponto, Jl. Pelita Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Minggu (7/3/2021).

Mantan ketua DPD II Partai Golkar Jeneponto periode 2017-2020 terlihat didampingi beberapa Pimpinan Kecamatan dan juga pengurus DPD II Partai Golkar Jeneponto. Selain itu Iksan Iskandar juga didampingi oleh Alamsyah Mahadi Kulle (AMK), Mantan Ketua DPRD Jeneponto Kasmin Makkamula Kr Gassing serta organisasi sayap Golkar.

Pada kesempatan tersebut formulir pendaftaran diterima langsng oleh Plt Golkar Jeneponto Ikram Ishak Iskandar, SE dan panitia Musda II Partai Golkar Jeneponto di ruangan sekretariat pendaftaran.

Dikesempatan yang sama Plt Ketua Golkar Jeneponto Ikram Ishak Iskandar menyampaikan bahwa Steering Commitee telah menjadwalkan batas waktu pendaftaran hari ini, Minggu 7 Maret 2021 tepat pukul 12.00 Wita dan berharap pelaksanaan MUSDA X akan tetap berjalan sesuai jadwal yang telah disepakati bersama dengan Panitia.

Ikram Ishak Iskandar yang akrab disapa Kr. Nyau menambahkan bahwa semua tahapan dan proses selama ditugaskan sebagai Plt. Golkar Jeneponto telah dilakukan sesuai mekanisme AD/ART partai Golkar. Dua kader golkar yaitu mantan ketua DPD II Jeneponto dan Mantan Sekretaris DPD II Jeneponto resmi mengembalikan formulir.

Berdasarkan jadwal yang ada Steering Coommite akan bekerja melakukan verifikasi berkas calon yang telah diterima untuk selanjutnya ditetapkan menjadi calon yang akan bertarung pada Musda X Partai Golkar Jeneponto.

“Kami akan bekerja maksimal sesuai mekanisme yang ditetapkan untuk mengantarkan Musda X Partai Golkar Jeneponto berjalan dengan baik,” tutup Kr. Nyau.

Steering Commitee H. Annas Kalanna menutup pendaftaran tepat pukul 12.00 Wita, setelah menerima Muhammad Soeharto Rahman yang juga mengembalikan Formulir pendaftarannya sebagai calon ketua DPD II Partai GOLKAR Jeneponto. (*)