CIMAHI, MATA SULSEL – Prof. Dr. Samugyo Ibnu Redjo, MA. Ketua Forum Komunikasi Dekan Ketua Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Seluruh Indonesia (FDKISIP), menyebutkan pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (KEMEDIKBUD RISTEK DIKTI), bertanggung jawab membantu Perguruan Tinggi Swasta.

Pernyataan itu dikemukakannya di depan Dekan dan Ketua Sekolah Tinggi Perguruan Tinggi Swasta (PTS), dari seluruh Indonesia yang berkumpul di Building Hall, General TNI Mulyono, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Universitas Jenderal Achmad Yani (UNJANI), Cimahi, Jawa Barat, Kamis 10 November 2022.

Diskriminasi tidak boleh terjadi, dukungan pemerintah harus penuh pada PTS karena kehidupan PTS sangat sulit, sebaliknya Perguruan Tinggi Negeri (PTN), sangat tertolong anggaran negara. Ujar Drs. Denny Ramadhany, M.Si. Wakil Ketua FDKISIP, “PTS itu jumlahnya sampai 3000 lebih dengan 21 ribu lebih Program Studi (Prodi), kontribusinya bagi bangsa dan negara dalam pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) sangat besar,” paparnya.