Indah Putri Indriani Serahkan Alsintan Pada Kelompok Tani
Hadir dalam penyerahan Alsintan tersebut, Kadis Ketahanan Pangan, Kadis Perikanan dan Kelautan, Camat Sukamaju serta para Kepala Desa dan pengurus kelompok tani.
” Dalam sambutannya, Bupati Luwu Utara mengatakan, bantuan Alsintan tersebut bertujuan untuk mempermudah pekerjaan para petani di daerah ini, dan saya mohon para Kepala Desa dan PPL untuk membantu para petani,” ujar Bupati, seraya menambahkan bahwa baru-baru ini kita mendapat apresiasi dari Kementerian Pertanian RI, dikarenakan luasan tanam kita meningkat 7,8%.
“Kalau dulu kita masih menggunakan cara manual, sekarang kita bisa meningkatkan hasil produksi pertanian dengan memanfaatkan teknologi yang ada dan saya berharap kita tidak hanya mau mencapai target hadil pertanian tapi bisa melebihi target tersebut untuk Luwu Utara bisa menjadi penopang pangan bagi daetah lain,” pesan Bupati Indah Putri Indriani.(yustus)