Indah Putri Indriani Serahkan Piagam Penghargaan Lomba Desa, Intip Juaranya !
Luwu Utara, Matasulsel – Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani menyerahkan piala dan piagam penghargaan Lomba Desa dan Evaluasi Perkembangan Desa se Kabupaten Luwu Utara di Aula Lagaligo Kantor Bupati, Senin, 4/6/2018.
Tahun 2017, Desa Tandung Kecamatan Sabbang meraih Juara 1 disusul Desa Tokke Kecamatan Malangke sebagai Juara 2, Juara 3 Desa Mappedeceng Kecamatan Mappedeceng, dan juara harapan Desa Baloli Kecamatan Masamba.
Untuk tahun 2018 Juara 1 diraih Desa Dandang Kecamatan Sabbang, Juara 2 Desa Lara Kecamatan Baebunta, Juara 3 Desa Pao Kecamatan Malangke Barat, dan Juara Harapan Desa Pincara Kecamatan Masamba. Sementara untuk hasil evaluasi perkembangan desa, 50 desa termasuk kategori cepat berkembang dan 111 desa kategori berkembang.
“Ini menjadi bentuk apresiasi yang datang dari hati sekaligus menjadi penyemangat bagi Pemerintah Desa untuk terus berbuat dan maju ke depan dalam membangun desa,” kata Indah Putri mengawali sambutannya.
Pemerintah Desa, lanjut Indah harus melibatkan masyarakat dalam pembangunan.
“Beberapa aspek penting lainnya juga antara lain aspek ketahanan sosial budaya, ketahanan ekonomi, dan infrastruktur. Ketahanan sosial budaya inilah yang harus benar-benar menjadi perhatian khusus sebab menjadi pondasi untuk membangun desa,” paparnya.
Ia berharap kebersamaan pemerintah desa dan masyarakat tidak kendor dan tak henti berinovasi mengelola potensi desa yang ada sehingga akan semakin nampak kebijakan dana desa khususnya di Luwu Utara. (yustus/kmf)