Inginkan Perlengkapan Sekolah Gratis, Ibu di Bontoramba Kompak Dukung NH-Aziz
Ibu rumah tangga ini berujar, dirinya mengaku mendukung NH-Aziz karena program yang ditawarkan. Menurutnya, seluruh program NH-Aziz merupakan gagasan tepat untuk memenuhi kebutuhan dan aspirasi masyarakat Sulsel.
“Programnya NH-Aziz yang paling saya suka. Perlengkapan sekolah akan disiapkan gratis, itu harapan ibu-ibu di sini supaya anaknya bisa bersekolah tanpa terlalu banyak beban,” ucapnya.
Deretan program pro rakyat kerap disampaikan NH saat kunjungannya menyapa warga di Sulsel. Program itu merupakan buah pemikiran NH-Aziz setelah mengenali anatomi dan menyerap aspirasi rakyat Sulsel.
“Kalau ada anak kita di Sulsel harus putus sekolah karena tidak bisa beli perlengkapan sekolah, NH-Aziz tidak akan membiarkan itu terjadi. Kami akan menyiapkan kebutuhan siswa dari jenjang SD sampai SMA,” tegasnya. (*)