Wajo, Matasulsel – Bakal Calon (Balon) Wakil Bupati Wajo Amran SE menemui petani rumput laut di Cenrana, Kecamatan Sajoanging, Kamis (8/12/2017).

Kunjungan pasangan Amran Mahmud di Pilkada Wajo ke Cenrana, disambut baik oleh para petani. Bahkan sejumlah petani, langsung curhat ke Amran, terkait pengembangan rumput laut.

Warga Cenrana Baso Muhtar mengatakan, masyarakat Cenrana sangat membutuhkan perhatian pemerintah, dalam pengembangan hasil rumput laut.

“Salah satu bukti kurangnya perhatian pemerintah ialah, lahan pengeringan yang dibangun merupakan hasil swadaya masyarakat,” ujar Baso Muhtar.

Sementara balon wakil bupati Wajo Amran, berjanji akan memperjuangkan hak para petani rumput laut, apabila diberikan amanah untuk memimpin Wajo.

“Rumput laut sangat potensial untuk dikembangkan, dan bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat Cenrana,” ujar Amran.

Apabila terpilih, ia berjanji akan mendatangkan pendamping atau penyuluh, untuk memberikan pemahaman tentang pengembangan rumput laut kedepan.

“Ini amanah buat kami, dan tugas kami untuk lebih mensejahterahkan masyarakat Wajo,” tambah Amran. (*)