Inilah Manfaat Berendam Dengan Air Hangat
Air panas dapat menenangkan tubuh yang tegang, yakni dengan merelaksasi otot-otot tubuh. Tubuh dan pikiran yang relaks dapat membantu Anda tidur lebih cepat, juga memperbaiki kualitas tidur Anda.
Membersihkan kulit
Berendam dalam air panas tak hanya membersihkan kulit Anda dari luar, ini juga dapat membantu membuka pori-pori kulit dan menghilangkan kotoran dan racun yang masuk ke dalam tubuh Anda. Pada akhirnya, rutin berendam dalam air panas dapat membuat kulit terasa lebih segar dan kenyal.
Menurunkan berat badan
Berendam dalam air panas dapat membantu tubuh mengurangi kadar glukosa dan gula darah. Pada akhirnya, ini dapat membantu Anda yang ingin menurunkan berat badan. Jadi, jika Anda tengah dalam diet penurunan berat badan, tak ada salahnya untuk mengambil waktu dalam sepekan untuk berendam di air panas.
Meningkatkan kesehatan otak dan saraf
Ketika Anda berendam dalam air panas, sistem saraf Anda akan menjadi lebih relaks, ini akan mengurangi rasa sakit yang Anda rasakan dan juga peradangan. Berendam dalam air panas juga membantu dalam mengurangi stres dan gangguan kecemasan.
Sumber : Claudia Ramadhani
Editor : Syahrul