Jambore RAPI Se-Sulsel Siap Digelar, IAS: Bupati Pangkep dan PT. Semen Tonasa Siap Mendukung
“Adapun peserta Jambore RAPI adalah anggota RAPI se sulsel dan 4 Satgas RAPI diperkirakan sejumlah 1500 orang peserta RAPI belum termasuk utusan pelajar Gerakan Pramuka SMA dan SMK atau tingkat Penegak se Kabupaten Pangkep kemungkinan 2000 orang”, jelasnya.
Sebelumnya, Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau menerima kunjungan Ketua RAPIDA Sulsel Dr.Ir.H.Ilham Arief Sirajuddin MM di rumah jabatan Bupati kemudian bertemu Andi Muh. Said Chalik, SE, MM General Manager PT. Semen Tonasa pada Senin, (12/9/2022). Dan Bupati Pangkep serta PT. Semen Tonasa siap membantu kebutuhan panitia pelaksana.
Adapun kegiatan Jambore RAPI adalah lomba Cerdas Cermat, lomba Ten Kode, lomba spesial net kontes, lomba pos hunting mini, lomba memasak masing-masing khas kabupaten, lomba perakitan tanggap darurat bencana serta bakti sosial yaitu sunatan massal, pemeriksaan kesehatan gratis serta penghijauan. pungkas Andi Zulkarnain Nurdin, S.Sos, M.Si MAPD. (*)