Jaringan Kesehatan Sulsel Mendukung Danny Pomanto di Pilwalkot Makassar
Makassar, Matasulsel – Sejumlah komunitas terus bergerak mensosialisasikan Wali Kota petahana, Danny Pomanto untuk kembali bertarung di Pilwalkot Makassar tahun 2018 mendatang. Kali ini datangnya dari Jaringan Kesehatan Sulawesi Selatan (JK-Sulsel) yang dikomandoi Bundu.
Puluhan anggota JK-Sulsel bahkan sudah beberapa kali mendampingi agenda Danny. Meski komunitas ini belum dilauching secara resmi, tapi telah menjaring anggota hingga tingkat Kelurahan.
Hal ini dikatakan salah satu elite JK – Sulsel, Abdul Haris Awi ditemui mendampingi Danny menghadiri buka puasa bersama di kediaman Ketua DPD PAN Makassar, Hamzah Hamid, pada Minggu (11/66/2017).
“Ini beda dengan lembaga profesi. Ini murni adalah jaringan kesehatan dan kita sementara penjajakan. Dan Alhamdulillah saat ini sudah mengakar hingga kelurahan,” kata Awi, sapaan akrabnya.
Dia menjelaskan, JK-Sulsel fokus mendampingi Danny bergerak pada kegiatan – kegiatan sosial, khususnya dibidang kesehatan.
“Jadi memang sama dengan jaringan yang lain. Tapi kita fokus pada kesehatan. Makanya saat ini banyak bergerak di wilayah – wilayah kumuh,” tuturnya.
Lanjut Awi, dalam waktu dekat dirinya akan melaunching JK-Sulsel yang didominasi oleh relawan yang berlatar belakang di bidang kesehatan.
Ditempat yang sama, Ketua PAN Makassar, Hamzah Hamid mengaku mengapresiasi JK-Sulsel tersebut. Dikataknnya melalui gerakan – gerakan sosial, khusus bidang kesehatan memang sangat menjadi perhatian serius di Kota Makassar.
“Kegiatan – kegiatan sosial ini sangat sulit kita butuhkan. Tapi JK-Sulsel ini hadir memperbaiki demokrasi kita. Skali melangkah dua pulau terlampaui. Selain mendampingi pak Danny, memang kegiatan sosial itu sangat dibutuhkan oleh masyarakat,” singkatnya.(**)