TAKALAR. MATA SULSEL – Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Takalar atau DPC PPP Takalar, menjelang Musyawarah Cabang ke-VIII di Kabupaten Takalar menggelar kegiatan bakti sosial.(10/9/2021).

Kegiatan baksos ini dilakukan oleh partai PPP Takalar menjelang musyawarah cabang melalui Gerakan PPP Peduli di hari jum’at berkah.

Ketua DPC PPP Takalar, H.Nurdin HS didampingi sekretarisnya, Kaharuddin Mangung serta dikawal oleh Kader dari sayap-sayap partai diantaranya AMK, GMPI, GPK, dan Brigade Ka’bah melakukan aksi bagi sembako dan uang tunai ke Panti Asuhan “Harapan Bangsa” dan korban kebakaran di Kelurahan Bontolebang.

Aksi peduli sesama di hari Jum’at berkah atau bantuan sosial ini kami lakukan selain bentuk kepedulian Partai PPP Takalar juga sebagai upaya dalam meramaikan dan menyambut musyawarah Cabang PPP Takalar yang ke-VIII rencananya akan dilaksanakan pada akhir pekan ini di Wisata Pantai Galesong Utara, Kabupaten Takalar, Provinsi Sulawesi Selatan.

Hamzah Ketua Yayasan Panti Asuhan Harapan Bangsa yang terletak di Desa Boddia Kecamatan Galesong, Takalar, mengatakan “Alhamdulillah, rasa syukur dan terima kasih kami ucapkan karena Partai PPP Takalar membantu kami dengan memberikan sembako dan uang tunai,”ucapnya.

Sementara, dilokasi berbeda korban kebakaran yang terletak di Kelurahan Bontolebang, Daeng Sila mengucapkan “Terima kasih buat Partai PPP Takalar yang telah peduli dan membantu kami korban kebakaran, sekali lagi terima kasih dan sukses buat PPP Takalar,”tuturnya.

Ketua Panitia pelaksana Muscab PPP ke-VIII, Sudirman Nawang yang hadir bersama rombongan mengatakan bahwa “rangkaian kegiatan aksi sosial ini masih dalam rangkaian muscab yang tinggal 2 hari lagi akan dilaksanakan,”ucap Sudirman.

Selain itu, DPC PPP Takalar juga memberikan bantuan kepada warga yang kurang mampu dan saat ini membutuhkan biaya untuk Operasi Mata di Makassar,”urainya H.Nurdin HS yang juga adalah Ketua Komisi 1 DPRD Takalar.

Dalam kesempatan itu, Ketua GPK PPP Takalar, Abdullah Samat Syam menuturkan kebanggaannya terhadap Partai yang berlambang Ka’bah ini, semoga Partai PPP Takalar kedepan dan Ormas sayap makin terdepan dalam berbuat kebaikan dan peduli sesama.

Abdullah Samat Syam juga menambahkan bahwa hari ini juga dilaksanakan kegiatan baksos diwilayah Kecamatan Polongbangkeng Utara (Polut) dan kegiatan ini sudah menjadi rutinitas kami setiap tahunnya,”harapnya.(**).