“Hari ini, kami (IKRAR) sudah mengambil username untuk Silon tersebut dan segera tim IT kami akan menginput berkas dukungan kami untuk kemudian kami serahkan pada saat jadwal penyerahan dukungan minggu depan. Insya Allah, kami siap melalui proses tahapan KPU ini sebagai bagian dari wujud berdemokrasi,” ujar Ketua Tim Pemenangan IKRAR, Rusli Kaseng, Senin (20/11/207).

Komisioner KPU Sidrap Divisi Teknis dan Penyelenggaraan Pemilu, Alimuddin Baharuddin mengakui, username aplikasi dan pasword SILON akan diserahkan sepanjang yang bersangkutan memperlihatkan surat mandat.

Menurutnya, aplikasi Silon tersebut berguna mencegah dukungan KTP ganda bagi balon perseorangan.
“Aplikasi Silon dapat mendeteksinya, dengan begitu dapat meminimalisir potensi kesalahan dalam pendaftaran,” tuturnya. (*)