Praktisi Manajemen di PT Wiratman ini juga memaparkan, jumlah alumni yang hadir di HBH nanti diperkirakan minimal 10% dari total alumni Teknik Unhas sebanyak 26.429 orang.

“Sekitar 2.000 hingga 3.000 alumni kami dari berbagai kota di Indonesia akan memadati Makassar,” ungkap Sapri Pamulu.

Ketua DPD Sulawesi IKA Teknik Unhas, M Irfan AB berharap, semoga HBH ini memberi energi baru bagi alumni Teknik untuk berkontribusi di seluruh lapangan pengabdian hidup yang digeluti masing-masing alumni saat ini.

“Mari kita sukseskan HBH 2018, ajang silaturahmi dan sinergi bagi kita semua,” himbau Irfan AB yang saat ini menjabat sebagai Legislator di DPRD Sulsel.

Menjelang hari pelaksanaan nantinya, panitia pelaksana membuka pendaftaran dan registrasi bagi alumni Teknik Unhas untuk turut berpartisipasi diperhelatan yang digelar sekali dalam setahun ini.

Formulir pendaftaran bisa diakses melalui laman : https://hbhikatekunhas.com/registrasi-peserta/ (*)