Makassar, Matasulsel – JOIN (Jurnalis Online Indonesia ) DPD Kota Makassar mengadakan kegiatan berbagi makanan kepada beberapa warga di Kota Makassar dan telah mengunjungi seorang nenek Sanga yang berusia 75 tahun yang hidup sebatang kara, Jum’at, 7/2/2020.

Meskipun hujan telah melanda Kota Makassar, tidak menyurutkan semangat anggota dan pengurus JOIN DPD Kota Makassar untuk melaksanakan kegiatan berbagi terhadap sesama.

JOIN Makassar juga telah membagikan makanan kepada tukang Bentor (Becak Motor) dan beberapa warga yang melintas di sekitar jalan kerung-kerung.

“Ini sudah jadi kegiatan rutin JOIN Kota Makassar Insya Allah kedepannya kita lebih meningkatkan untuk kegiatan kegiatan sosial lainnya,”ujar Sabri Ketua JOIN Makassar.

Dok : Nampak terlihat Sabri (Ketua DPD JOIN Makassar) bersama jajarannya saat membagikan bingkisan makanan

 

Usai membagikan makanan JOIN Makassar mendatangi Nenek Sanga di Jalan Muhammad Yamin.

“Seorang perempuan yang hidup sebatang kara di gubuk reyot yang atapnya berlubang-lubang bila hujan airnya menetes membasahi seluruh isi gubuknya, “nenek Sanga sangat mengharapkan uluran tangan para seorang dermawan,”pungkas Ketua DPD JOIN Makassar

“Miris melihatnya, Bendahara JOIN Makassar Rahayu, terharu dan meneteskan air mata melihat kondisi gubuk Nenek Sanga yang tidak layak untuk ditempati, melihat kedalam gubuk air hujan menetes dari atapnya yang banyak berlubang

“Semoga nenek Sanga dapat hidup layak dan kami memohon kepada pemerintah khususnya dinas terkait agar memberi bantuan,”harapnya Rahayu Bendahara DPD JOIN Makassar.(*)