Junaedi Kembali Terpilih Menjadi Direktur PDAM Masa Jabatan 2025 – 2030
JENEPONTO, matasulsel.com – Pengumuman hasil akhir seleksi calon Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Jeneponto resmi diumumkan. Berdasarkan informasi yang diunggah melalui website resmi Pemkab Jeneponto di jenepontokab.go.id pada Rabu, 26 Maret 2025, Junaedi berhasil meraih posisi teratas dalam seleksi tersebut.
Junaedi menempati urutan pertama berdasarkan nilai tertinggi hasil seleksi, diikuti oleh Helmi, Sudirman Sappara, dan Muhammad Usamah Amran.
Ketua Panitia Seleksi calon Direktur PDAM Jeneponto, Sirajuddin Mamang, menyampaikan bahwa penetapan Direktur PDAM yang terpilih didasarkan pada hasil seleksi yang objektif.
“Yang akan dilantik oleh Bapak Bupati adalah berdasarkan nilai tertinggi hasil seleksi,” ungkap Sirajuddin saat dihubungi pada Rabu, (26/03/2025).
Rencananya, Direktur PDAM terpilih untuk masa jabatan 2025-2030 ini akan dilantik pada hari yang sama.
“Insya Allah hari ini dilantik,” tutup Sirajuddin Mamang. (*)