Kades Aeng Towa Bersama Bhabinkamtibmas Dan Bhabinsa Adakan Pembenahan Posko Balla Ewako
30/07/2020 06:58
Bhabinkantibmas Desa Aeng Towa Aipda Masri menyampaikan kepada Kepala Desa dan Stafnya sebagai perpanjangan tangan ke masyarakat untuk mensosialisasikan “adaptasi kebiasaan baru” dalam menghadapi pandemi covid-19 agar tidak panik dan tetap mematuhi, melaksanakan dan mengikuti protokol kesehatan. “Yakni, dengan cara jaga jarak, pakai masker dan selalu cuci tangan serta makan makanan yang sehat dan bergizi,”ucapnya
Himbauan yang dikatakan oleh Bhabinkamtibmas bertujuan untuk mencegah dan memutuskan mata rantai penyebaran virus corona di Kabupaten Takalar khususnya diwilayah Desa Aeng Towa,”pungkasnya.(*).