H.Muhammad Hasbi,S.Spt,.M.Ap., Kadis Pertanian meluapkan rasa kebahagiaannya atas keberhasilannya, “Alhamdulillah hari ini kita berbahagia karena untuk pertama kalinya di Desa Laikang Kecamatan Mangngarabombang Kabupaten Takalar telah menyelenggarakan panen perdana jagung kuning dilahan kering yang selama ini tidak dimanfaatkan petani dan sontak mengagetkan,”kata Kadis Pertanian

“Saya serta para hadirin karena hasilnya mencapai 12 (dua belas) ton per hektar dengan menggunakan varietas asia 92, ini tidak lepas dari kinerja PPL dan BPP didalam membimbing petani dalam pengolahan lahan sampai panen ini berhasil.”jelasnya

Sementara Aparat Desa Laikang Sudirman Danker yang mengikuti panen perdananya mengatakan bahwa ini adalah sejarah baru telah ditorehkan oleh Kadis Pertanian Kabupaten Takalar H. Muhammad Hasbi, S.Stp,.M.Ap di Desa Laikang,”ungkap Danker

Keberhasilan Kadis dengan menghadirkan sebuah inovasi sehingga beliau mampu mengubah lahan kering dan tandus menjadi penghasil jagung kuning yang meningkatkan penghasilan petani sampai 2 kali lipat, “ini sangat memberi kebahagiaan bagi kami semua di Desa Laikang beliau merupakan seorang inovator langkah di Kabupaten Takalar,”ucapnya

Ia menambahkan bahwa dirinya sangat bangga serta mengapresiasi Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan dengan meraih prestasi inovasi yang telah dicapainya.”pungkasnya.(*)