Gowa, Matasulsel – Pasca memimpin upacara, Kapolres Gowa Akbp Shinto Silitonga, SIK., MSi rupanya juga turut berkesempatan memberikan kuliah umum di IPDN Kampus Sulsel di Desa Kampili Kec. Pallangga Kab. Gowa, Senin (9/9/2019) pukul 08.00 wita.

Kapolres Gowa Akbp Shinto Silitonga, SIK., MSi rupanya juga turut berkesempatan memberikan kuliah umum di IPDN Kampus Sulsel

Kuliah umum ini dihadiri sekaligus dibuka langsung oleh Direktur IPDN Kampus Sulsel Bpk. Dr. Djouhari Kansil, yang diikuti segenap jajaran IPDN Kampus Sulsel, serta sebanyak 399 Madya Praja angkatan XXIX.

“Selamat datang kepada Bapak Kapolres Gowa beserta jajarannya. Terima kasih telah berkenan menyempatkan diri untuk menjadi Irup sekaligus memberikan kuliah umum yang tentunya sangat bermanfaat, baik di masa kini maupun masa depan,” ucapnya.

Sementara itu, Kapolres Gowa dalam kuliah umum ini memberikan materi seputar Optimalisasi Forkopimda guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Dikatakan Kapolres, materi ini sengaja diberikan dalam kuliah umum ini, mengingat para Madya Praja merupakan cikal bakal yang disiapkan negara untuk menjadi pemimpin di semua level pemerintahan kelak.

“Adik-adik Madya Praja disiapkan negara untuk menjadi pemimpin di semua level pemerintahan kelak. Untuk itu, materi ini diberikan dengan harapan dapat menjadi bekal bagi adik-adik saat bertugas di lapangan kelak sebagai pemimpin di berbagai level pemerintahan,” terang Akbp Shinto Silitonga.