Kapolres Jeneponto Bergeser ke Mabes Polri, Ini Dia Penggantinya
15/08/2020 13:57
Yudha Kesit Dwijayanto sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit V Ditreskrimsus Polda Sulsel, yang diangkat dengan jabatan barunya sebagai Kapolres Jeneponto.
Kasubag Humas Polres Jeneponto, AKP Syahrul, mengatakan serah terima jabatan sudah dilakukan di Mapolda Sulsel. Untuk upacara pisah sambutnya dilaksanakan di Polres Jeneponto.
“Pejabat Kapolres Jeneponto sekarang AKBP Yudha Kesit Dwijayanto. Sedangkan pejabat sebelumnya AKBP Ferdiansyah bergeser ke Mabes Polri ia menjabat sebagai Kasubbagtrimlap Bagyandum Divpropam,” ujar Syahrul. (*)