Kepada masyarakat Selayar, dr. Robby mengimbau untuk tetap menerapkan protokol Kesehatan.

“Saya mengimbau agar masyarakat tetap memakai masker, jaga jarak, cuci tangan pakai sabun, hindari kerumunan. Mari kita terus melakukan edukasi kepada masyarakat agar Selayar aman dari Covid-19,” tutup dr. Robby.

Sementara Pjs. Bupati Kepulauan Selayar Asriady Sulaiman mengucapkan terima kasih atas kedatangan dr. Robby dan rombongan. Ia berharap kehadirannya dapat mengevaluasi terkait adanya peningkatan kasus positif Covid-19.

“Program pak Gubernur dengan wisata Covid-19, mungkin kita tidak harus ke Makassar, tetapi program itu mungkin kita buat kurang lebih sama dengan apa yang ada di Makassar.

Terlebih daerah kami adalah daerah Kepulauan, tentu ada beberapa daerah yang terisolir karena kendala transportasi sehingga tidak setiap hari kita dapat membawa pasien,” terang Asriady Sulaiman.

Olehnya itu, Asriady berharap Dinkes dapat bersinergi dengan Rumah sakit untuk sering diskusi dengan penanggungjawab wisata Covid-19 yang ada di Makassar.

Pada kesempatan tersebut, Staf Ahli Kementerian Kesehatan dr. Robby menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari Kemenkes dan Dinkes Provinsi Sulsel kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar yang diterima langsung oleh Pjs. Bupati Asriady Sulaiman. (Rizal)