Menurut Emil Salim, SE, Ketua Umum Proni Cinta Alam, dan juga salah satu karyawan bank di Makassar, saat di hubungi Anteronews.id, melalui via watts app mengatakan, bahwa ini adalah aksi kemanusiaan untuk membantu masyarakat yang terdampak gempa di Sulbar, adapun
titik aksi ini dilakukan di lampu merah Jl. Veteran Utara.
Aksi ini juga sangat di apresiasi oleh senior-senior mereka, juga mendapat tanggapan positif dari masyarakat sekitar, dengan harapan setidaknya dengan aksi ini dapat membantu saudara-saudara kita yang tertimpa musibah gemba di Sulbar.

“Jadi aksi ini adalah aksi kemanusiaan untuk membantu saudara-saudara kita yang di timpa musibah gempa, kami juga berterima kasih kepada senior-senior kami yang mengapresiasi kegiatan ini, dan terima kasih juga buat masyarakat yang sudah memberikan sumbangsih untuk para korban gempa di Sulbar, semoga semua ini dapat meringankan beban para korban, dan insya allah seluruh yang terlibat di kegiatan ini akan menjadi amal jariyah,’ tutup Emil.(*/ Hisbullah)