Luwu, Matasulsel – Sikap dukungan keluarga besar Kahar Mudzakkar disebut telah solid dalam menentukan pilihannya pada kontestasi Pilgub Sulsel. Hal tersebut disepakati setelah adanya keputusan rapat dari pihak keluarga.

Hasil kesepakatan memutuskan keluarga besar lebih cenderung merestui majunya eks Legislator DPD RI tiga periode berturut-turut, Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar yang berpasangan dengan Nurdin Halid. Ketimbang, Andi Mudzakkar yang menjadi calon Wakil Gubernur Sulsel berpasangan dengan Ichsan Yasin Limpo.

Menguatnya restu keluarga terhadap pasangan nomor urut satu, NH-Aziz tampak lewat semakin masifnya pergerakan dari ke hari. Selama dua hari ini, dukungan dan doa dari keluarga besar Kahar Mudzakkar kian tak terbendung saat melakukan kampanye di tanah kelahirannya, Luwu Raya.

Keluarga Kahar Mudzakkar, Muslimin Qahhar Mudzakkar dan H. Labase, di antaranya turut hadir pada kampanye Aziz di Desa Lindajang, Kecamatan Suli Barat, Kabupaten Luwu, Rabu (21/3). Hadir pula Ketua DPRD  Luwu, Andi Abdul Muharrir bersama sejumlah tokoh agama, dan tokoh masyarakat Suli Barat.