Kembali Tim Pegasus Polres Jeneponto Berhasil Ringkus Pelaku Curanmor Di Makassar
Berselang beberapa hari kemudian, pelaku akhirnya menelpon korban untuk menebus motor tersebut sebanyak Rp 2,5 juta.
Atas informasi tersebut tim Pegasus Polres Jeneponto akhirnya bergerak menuju ke lokasi titik yang dimaksud. Namun sebelumnya tim telah berkoordinasi dengan Resmob Polres Pelabuhan Makassar.
“Lokasi yang dimaksud pelaku untuk ketemu yakni di sekitar Jalan Muhammadiyah Makassar,” sebut Syahrul.
Setelah terpantau tim di lokasi tersebut akhirnya pelaku bersama motor Vixion yang diduga hasil curian berhasil di amankan dan selanjutnya dibawa ke Posko Resmob Pelabuhan untuk di interogasi.
Dari hasil interogasi, pelaku mengakui perbuatanya telah mencuri motor Yamaha Vixion warna biru di wilayah Jeneponto. Pelaku kemudian dibawa Ke Polres Jeneponto untuk proses lebih lanjut, pungkas Syahrul. (Lau)