Kerukunan Keluarga Mandar Sulbar Menyatu di Appi-Cicu
Makassar, Matasulsel – Kandidat Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin mendapat sambutan hangat dari masyarakat Sulawesi Barat pada kegiatan Halal Bi Halal yang dipusatkan di Monumen Manunggal, Jalan Jenderal Sudirman Makassar, Jumat (22/6/2018) malam.
Kehadiran Appi panggilan akrab Munafri Arifuddin untuk menghadiri undangan sekaligus bersilaturahmi dengan warga Sulbar yang tersebar di Kota Makassar.
Halal Bi Halal ini diinisiasi oleh Kerukunan Keluarga Mandar Sulawesi Barat untuk Sulsel.
Keberadaan Appi yang berdarah asli Majene Sulbar di acara tersebut menjadi momentum tersendiri. Tidak hanya bernostalgia dengan para tokoh-tokoh Sulbar di Sulsel.
Melainkan untuk mempererat tali persaudaraan Appi dengan masyarakat Sulbar yang berdomisili di Sulsel.
“Selamat datang Pak Wali Kota Makassar Pak Munafri Arifuddin,” kata Ketua Panitia Halal Bi Halal KKMSB, Sri Yulianingsih disambut tepuk tangan meriah masyarakat Sulbar yang hadir dalam acara tersebut.
Selain mendapat sambutan hangat, ratusan masyarakat Sulbar juga memanfaatkan kehadiran Appi dengan berdialog dan berswafoto.
Hal ini semakin membuktikan bahwa masyarakat Sulbar yang tergabung di KKMSB wilayah Sulsel all out mendukung bahkan memenangkan Appi-Cicu di Pilkada Makassar.
“Insya Allah Pak Appi Wali Kota Makassar. Sesama orang Sulbar harus saling mendukung,” kata salah satu anggota KKMSB usai foto bareng dengan Appi.
Sekedar diketahui, Halal Bi Halal ini dihadiri sejumlah tokoh Mandar diantaranya Rektor Universitas Negeri Makassar, Prof Husain Syam, yang juga Ketua KKMSB Sulawesi Selatan, Ketua KKMSB Pusat Mayjend (Purn) Salim S Mengga yang juga kandidat Bupati Polman serta Gubernur Sulbar, Andi Ali Baal Masdar. (*)