Tak hanya itu, Ketua Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Unhas ini menilai bahwa memang seorang pemuda harus senantiasa meningkatkan pendidikannya sebab pendidikan itu penting bagi dirinya dan bagi keturunannya kelak.

“Yah minimal kelak akan menyamai Ayah ibunya bahkan melebihinya, dan juga Allah menjanjikan tempat terhormat dan kemuliaan bagi orang-orang yang berilmu..Insya Allah,” tambahnya.

Dengan demikian, Ia berharap kedepan anak anak pengurus KNPI Sulsel untuk datang dan meraih kemuliaan itu bagi pendidikan sepanjang hayat. (*)