Hal senada juga diutarakan Ketua KGBN Makassar, Adelia Octoryta bahwa percepatan kemerdekaan belajar akan lebih mudah dicapai dengan kerjasama antara KGBN dengan disdik Kota Makassar.

“Semakin sering guru-guru berbagi praktik baik di kegiatan temu pendidik daerah yang diadakan oleh KGBN Makassar, baik luring maupun daring, maka semakin mudah merdeka belajar dipahami oleh guru-guru di Kota Makassar,” ujarnya.

Sementara, Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, H Muhyiddin menyampaikan bahwa pemerintah kota makassar selalu siap mendukung guru-guru yang ingin terus belajar melalui kerjasama dengan semua stake holder pendidikan, terutama YGB yang merupakan mitra pembangunan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

“Kami akan mendukung melalui kebijakan, silahkan KGBN jalan, mewujudkan merdeka belajar di ruang-ruang kelas melaui berbagi prakik baik,” katanya.