Kombes Hadiri Khotmil Qur’an dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim Binaan Yayasan Assyifa Kampung Kajang Kota Makassar
Makassar, Matasulsel – Dalam menyemarakkan peringatan Nuzulul Qur’an pada Ramadhan 1441 Hijriyah, Yayasan Assyifa yang menaungi LKSA Assyifa Kampung Kajang Makassar menggelar Khotmil Qur’an atau Khataman Al-Quran bersama anak yatim di Masjid Rahmatan Lil ‘Alamin Yayasan Assyifa Kampung Kajang Kota Makassar, Ahad 10 Mei 2020.
Kegiatan yang dirangkaikan dengan Dzikir dan Doa bagi keselamatan umat Islam, bangsa dan negara dari Covid-19 serta terkabulnya hajat-hajat para donatur yang selama ini membantu dan menyantuni Anak Yatim Binaan Yayasan Asyifa Kampung Kajang.
Ketua Yayasan Assyifa Kampung Kajang, Nurlia Lipsa mengatakan kegiatan Khotmil Qur’an bersama anak yatim ini dilakukan agar setelah khatam Al-Qur’an mereka dapat berdoa untuk kebaikan dan keselamatan bersama.
” Dalam salah satu hadits yang diriwayatkan dari Anas bin Malik bahwa Rasulullah bersabda: Sesungguhnya seseorang yang telah mengkhatamkan Al-Qur’an mempunyai doa yang mustajab”, Ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Kombes Makassar, Aspiannor Masrie bersyukur dapat bergabung dalam kegiatan Khotmil Qur’an yang dirangkaikan dengan buka puasa bersama anak yatim.
” Sebuah kebahagian dapat berada di tengah-tengah anak yatim saat mereka khatam Al-Qur’an dan berdoa bersama untuk keselamatan umat Islam dan bangsa Indonesia dari Pandemi Covid-19″, Pungkasnya.
Turut hadir dalam kegiatan Khotmil Qur’an dan buka puasa bersama anak yatim tersebut yakni Panitia Amaliah Ramadhan Kombes, Pengurus Kombes dan sejumlah donatur Yayasan Assyifa Kampung Kajang Kota Makassar.
#KombesPeduliAnakYatim
#YayasanAssyifaKhotmilQur’an
#IndonesiaBebasCovid19
#Salam3Jari