Komisi I DPRD Luwu Utara Soroti Kinerja SKPD dan Mess Pemda
Selanjutnya pemberlakuan Full Day School (FDS) sampai ke Sekolah Dasar oleh Dinas Pendidikan dianggap tidak dibicarakan bersama DPRD dalam rangka menggali bersama esensi pemberlakuan FDS tersebut.
“Kami dari Komisi I menganggap hal ini sangat tidak efektif, tanpa menyiapkan infrastruktur maupun fasilitas yang memadai seperti ruang baca di setiap sekolah, serta melihat kondisi geografis daerah masyarakat kita, banyak murid yang harus jalan kaki dari rumah ke sekolah dan sebaliknya sehingga tidak menutup kemungkinan, menjelang malam mereka tiba di rumah masing-masing.
Sehingga dipastikan mereka tidak punya waktu lagi untuk bermain dan mengaji bagi yang Muslim,” tambah politisi PDI-Perjuangan.
Dinas Perhubungan juga tak luput dari sorotan Komisi I DPRD Lutra, terkait kurang maksimalnya dalam mengelola terminal. ” Terminal sudah dibangun tetapi fungsi sebagai terminal tidak maksimal, padahal kalau ini dikelola dengan profesional akan berdampak pada peningkatan PAD daerah kita, jelas Calon Legislatif Dapil I yang meliputi Kecamatan Masamba, Mappedeceng dan Rampi.(yustus)