Gelar PKKMB, Rektor Unismuh: Siap Berkolaborasi dengan Polrestabes Makassar
MAKASSAR- Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar Ta’aruf atau Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun akademik 2023 di Balai Sidang Muktamar Unismuh, Kamis (14/9/2023).
Kepala Kepolisian Resor Kota Besar (Kapolrestabes) Makassar Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol), Mokhamad Ngajib saat di wawancarai oleh awak media sangat mengapresiasi kegiatan pengukuhan mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Makassar dan pihaknya akan memfasilitasi anggota Polrestabes yang ingin melanjutkan jenjang perkuliahannya.
“Kami mengapresiasi kegiatan Ta’ruf Unismuh, dan saya akan memfasilitasi anggota Polrestabes yang belum kuliah silahkan kuliah di Unismuh,” katanya.
Lanjut, apalagi pihaknya sudah melakukan MOU dengan Universitas Muhammadiyah Makassar, yang merupakan kampus ternama yang ada di Indonesia Timur.
“Tadi kami sudah MOU dan juga Unismuh juga merupakan salah satu kampus terbaik yang ada di Kota Makassar,” tuturnya.