Kukuhkan Masyarakat Cinta Masjid Palopo, Danny Pomanto: Jaga Ummat dari Masjid
PALOPO,- Ketua Masyarakat Cinta Masjid (MCM) Sulsel Moh Ramdhan Pomanto melantik dan mengukuhkan kepengurusan MCM Kota Palopo, Minggu, (21/05/2023).
Danny Pomanto sapaan akrab Ramdhan Pomanto mengatakan peran utama MCM ialah untuk ummat. “MCM intinya ialah ummat,” kata Danny Pomanto dalam sambutannya usai pelantikan, di Ponpes Modern Datok Sulaiman, Palopo, sore tadi.
Dia menyebut, perbedaannya dengan Dewan Masjid merupakan struktural masjidnya sementara MCM mengambil peran mengurus ummat.
Makanya, jelas dia, gerakan MCM di Makassar itu menyangkut hal-hal sederhana saja, misalnya memberikan kain kafan bagi siapapun yang meninggal.
“Karena kita mengurus ummat mulai dari ibadah hingga meninggal dunia terus diikuti dan MCM memiliki tugas untuk itu,” jelasnya.
Apalagi, dalam sabda Rasulullah menyebut pentingnya ummat sebanyak tiga kali.
Dari situ, tujuan utamanya ialah ummat tetap berada di jalan yang lurus. “Sebagaimana ayat alfatihah, ihdinasirotalmustaqim; selalu di jalan yang lurus,” ucapnya.
Pasalnya, saat ini, zamannya penuh dengan kekhawatiran terutama menjaga generasi muda saat ini.
“Anak kita harus dijaga, itulah mengapa saya buat program jagai anakta. Jika kita jaga anakta maka insyaallah kita jaga imannya juga,” ucapnya.
“Juga anak kita yang akan menyelamatkan kita kelak,” tambahnya.
Pada pelantikan kali ini, kepengurusan Palopo merupakan yang kedua dalam pelantikan dan pengukuhan MCM.
“Setelah Makassar, Palopo merupakan yang kedua. Insyaallah kami terus mengembangkan semangat untuk menjaga ummat dan masjid menjadi markas kita,” harapnya.