“Olehnya itu, kami membutuhkan bantuan dari pak Menteri dan jajarannya untuk mengembangkan wisata berbasis masyarakat, mendidik kami dan membangun budaya masyarakat agar ramah terhadap wisatawan serta sejumlah project dalam pengembangan wisata kami khususnya dalam wisata pantai,” terang mantan anggota DPRD Sulsel dua periode itu.

Dalam pertemuan yang bertajuk ‘kolaborAksi Menteri’ regional II tersebut, juga turut menghadirkan 7  kepala daerah dari Sulawesi Selatan, di antaranya, Wali Kota Parepare Taufan Pawe, Bupati Maros Chaidir Syam, dan Wali Kota Makassar Danny Pomanto, Bupati Selayar Basli Ali, Bupati Jeneponto Iksan Iskandar, Bupati Enrekang Muslimin Bando, dan Syamsari Kitta.

Tujuannya, sebagai wadah Menparekraf dalam menyerap aspirasi sejumlah kepala daerah terkait pengembangan sektor parekraf.

Sesuai RPJMN 2020 – 2024, Kemenparekraf/Baparekraf menargetkan sebanyak 244 desa wisata tersertifikasi menjadi desa wisata mandiri hingga 2024. Dari 224 desa wisata, sebanyak 150 desa wisata berada di 5 Destinasi Super Prioritas dan akan diperluas.