Mata Sulsel

Infomasi Terpercaya dan Faktual

Lies F. Nurdin Bagikan 95 Al-Quran untuk Komunitas Ayo Mengaji Rappocini

21/10/2019 09:53
Makassar, Matasulsel – Lies F. Nurdin beserta pengurus Yayasan Kanker Indonesia (YKI) cabang Sulawesi Selatan, TP PKK Prov. Sulsel, beserta Kepala Dinas Kesehatan dan Kepala Biro Kesejahteraan Provinsi Sulawesi Selatan, melakukan kunjungan silaturahmi dengan Komunitas Ayo Mengaji di kawasan Kelurahan Karungrung, Kecamatan Rappocini, Makassar, pada Minggu (20/10).

Lies F. Nurdin, selaku Pembina sekaligus Founder Komunitas Ayo Mengaji tampak sangat senang dan antusias ketika berbaur dengan masyarakat pra-sejahtera yang ada di wilayah tersebut.

“Jadi hari ini kami ada di Kecamatan Rappocini mengunjungi anak-anak kita dalam kelompok Ayo Mengaji. Di sini kita sudah membina selama setahun. Alhamdulillah, ibu-ibu dan anak-anak yang ada di sini banyak yang ikut mengaji,” terang Lies yang juga merupakan Ketua TP PKK Prov. Sulsel.

Komunitas Ayo Mengaji merupakan sebuah komunitas belajar mengaji yang diinisiasi oleh Lies F. Nurdin bersama rekan-rekan paa bulan Ramadan tahun 2018. Setahun berjalan, kini sudah ada kurang lebih 500 orang yang menjadi murid di Komunitas Ayo Mengaji yang terbagi pada beberapa kecamatan yang ada di Kota Makassar.

Pada momen silaturahmi ini, Lies juga berkesempatan untuk memberikan sejumlah bantuan kepada murid-murid Komunitas Ayo Mengaji. Bantuan yang diberikan di antaranya adalah Al-Quran sebanyak 95 buah dari Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN dan YKI Sulsel beserta Biro Kesejahteraan Prov. Sulsel, 70 buah tas beserta perlengkapan sekolah dan uang senilai 50 ribu rupiah dari YBM PLN, serta aneka makanan ringan untuk anak-anak komunitas tersebut.

Tim Redaksi

Terkait

JENEPONTO – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang, Polres
JENEPONTO – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Jeneponto Nomor 3, H. Muhammad Sarif, SH, MH dan Moch Noer Alim Qalby, SH, LL.M,
Kisah Inspiratif dalam rangka HKN ke 60 Kabupaten Jeneponto 2024 – 6 Oleh : Haerullah Lodji (Host Pabicara) JENEPONTO – Dalam rangka Hari
JENEPONTO – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Posko 4 Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Yayasan Pendidikan Nasional (YAPNAS) Jeneponto
Kisah inspiratif dalam rangka HKN ke 60 Kabupaten Jeneponto – 5 Oleh : Haerullah Lodji JENEPONTO – Di Kabupaten Jeneponto terdapat dua
Cerita Inspiratif dalam rangka HKN ke 60 Kabupaten Jeneponto – 4 Oleh : Haerullah Lodji (Host Pabicara) JENEPONTO  – Dalam semangat Hari