Makassar, Matasulsel – Pasangan Amran Mahmud-Amran SE (PAMMASE) membuktikan dirinya mampu diterima semua golongan. Terbukti hanya sehari setelah mendapat rekomendasi Nasdem, Partai Keadilan Sejahteta (PKS) juga menyatakan sikap bergabung di koalisi calon bupati dan wakil bupati Wajo itu.

Bergabungnya PKS ke koalisi PAMMASE ditandai dengan penyerahan SK resmi usungan partai berbasis Islam itu, Selasa (09/11/2018) di sekretariat DPD PKS Wajo.

Dalam penyerahan rekomendasi yang diwakili sejumlah pengurus DPD PKS, duet Amran Mahmud-Amran SE hadir langsung menerima dukungan yang ditandatangani Presiden dan sekretaris jenderal DPP partai tersebut.

Sebagai simbol dukungan, selain menyerahkan rekomendasi, PKS juga memasangkan baju PKS ke duo Amran sembari melakukan Salam PAMMASE yang disaksikan sejumlah pengurus PKS Wajo.

Amran Mahmud mengatakan, dukungan yang diberikan PKS diyakini akan semakin menambah kekuatan di koalisi yang terbangun selama ini. Apalagi, PKS juga punya basis suara yang ril di Wajo.