Makassar, Matasulsel – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin-Andi Rachmatika Dewi mendapat amunisi baru dalam memperkuat mesin pemenangannya di Pilkada Makassar 27 Juni mendatang.

Amunisi baru itu berasal dari Organisasi Masyarakat Laskar Merah Putih Indonesia (LMPI) Sulawesi Selatan.

Bergabungnya LMPI di barisan Appi-Cicu yang disokong 10 partai pengusung dipastikan akan menjadi kekuatan besar.

Apalagi ormas ini sudah terbentuk sejak lama dan jaringan ini sudah mengakar di 15 kecamatan se Kota Makassar.

Tinggal bagaimana menyingkronkan atau mensinergikan kerja-kerja politik dan pemenangan kedepannya.

Ketua LMPI Sulsel, Andi Nur Alim, menegaskan ribuan anggotanya di seluruh kecamatan yang ada di Makassar bakal bekerja secara militan untuk pemenangan duet yang miliki tagline “Makassar untuk Kita”.

“LMPI Sulsel satu komando dan telah berkomitmen siap all out mendukung serta memenangkan Appi-Cicu di Pilwalkot, ” kata Nur Alim, saat dikonfirmasi, Selasa (23/1/2018).

Baginya LMPI tidak ingin sesumbar mampu mengantarkan pasangan ini menuju kursi pemenangan.