Masyakat Tak Sabar Nantikan Realisasi Program Hapus Retribusi Sampah Appi-Cicu
“Pemimpin seperti ini tidak patut dicontoh,” sindirnya.
Sementara Andi Rachmatika Dewi dalam sambutannya, berharap warga memahami lebih detail program yang bakal dicanangkan untuk Kota Makassar yang lebih maju.
Ketua NasDem Kota Makassar ini menjelaskan, penghapusan retribusi sampah bukan berarti akan menghilangkan pekerjaan para pemungut sampah yang ada saat ini.
“Kabar itu tidak benar. Justru kita tetap kerja karena mereka digaji dari APBD bukan dari retribusi sampah,” kata Cicu.
Adapun mengenai insentif bagi ORT Rp50 juta pertahun, itu untuk meminimalisir ketimpangan pembangunan yang terjadi selama ini di Makassar.
“Sekarang kan banyak sumbangan sukarela yang biasa membebani warga, dengan adanya insentif ORT, warga tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk sumbangan sukarela,” ucapnya.
Sambung cicu, sama halnya pengahapusan retribusi sampah, dirinya tidak ingin menjanjikan seperti sampah tukar beras namun tak terealisasi dengan baik di masyarakat.
“Percuma jaki sampahta ditukar beras kalau ujung-ujungnya terbebani jaki lagi iuaran sampah perbulan,” kata Politisi Perempuan pertama mewakili Indonesia mengikuti ajang Women Campaign School in Yale University Of USA 2016 lalu. (*)