Makassar, Matasulsel – Wakil Rakyat Sidrap di DPRD Sulawesi Selatan (Sulsel) Saharuddin Alrif meminta dengan tegas kepada Bupati Sidrap Dollah Mando untuk tidak mengadu domba rakyat Sidrap.

Pernyataan Saharuddin Alrif ini, menyusul viralnya vidio penyerangan Kantor Desa Persiapan Talawe Kecamatan Watang Sidenreng Kabupaten Sidrap oleh kerabat Plt Kepala Desa Arifin Tallu dari Desa Mojong Kecamatan Sidenreng Kabupaten Sidrap.

“Saya kenal baik Kepala Desa Persiapan Talawe, Pak Mas’ud ini. Orangnya komunikatif dan akomodatif. Mau mendengar, dan patuh pada atasan” kata Saharuddin.

Karena itu, lanjut Saharuddin, dirinya sangat menolak tuduhan bahwa Mas’ud tidak mau menyelesaikan kasus desa Talawe dengan menutup komunikasi, sehingga memicu serangan ke kantornya itu.

“Saya tidak bisa menerima, kalau dikatakan orang ini tidak mau bicara sama pimpinannya atau Bupati,” kata Saharuddin.

Saharuddin kemudian mengaku, sangat menyayangkan sikap dan tindakan dari Bupati Sidrap Dollah Mando yang tidak bijak. Dan karena sikap tidak bijak itu, akhirnya melahirkan atau menciptakan konflik dan membuat konflik antara aparatnya berlarut-larut.