JENEPONTO, MATA SULSEL – Wakil Bupati Jeneponto H. Paris Yasir, SE memimpin apel siaga di lapangan Makodim 1425 Jeneponto, Jln. Lanto Dg. Pasewang Kelurahan Balang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sabtu (6/6/2020).

Kegiatan tersebut dalam rangka apel siaga penyemprotan disinfektan serentak Se-kabupaten Jeneponto menuju New Normal.

Wakil Bupati Jeneponto Paris Yasir menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Jeneponto, kami menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh pihak atas terlaksananya kegiatan ini.

Hal ini sebagai salah satu wujud kepedulian sosial yang kita miliki bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan dan merasakan akibat dari wabah virus corona yang saat ini melanda dunia dan bangsa kita.

“Saya harapkan agar penyemprotan yang kita laksanakan ini kiranya dapat meningkatkan terwujudnya lingkungan hidup yang bersih dan sehat dan memberi manfaat bagi masyarakat, khususnya setelah kita memasuki tatanan New Normal,” kata Wabup Jeneponto.

Dikatakannya, tatanan kehidupan baru (New Normal) jangan sampai membuat kita lengah, khususnya segenap masyarakat, protokol kesehatan harus tetap kita jalankan dan hanya dengan kesadaran individu masing- masing disertai perilaku hidup bersih dan sehat yang dapat mencegahnya, ujar Paris.