Wajo, Matasulsel – Bakal calon bupati dan wakil bupati Wajo, Amran Mahmud-Amran SE (PAMMASE) harus pandai-pandai mengatur waktu untuk memenuhi undangan warga yang terus berdatangan.

Merakyat dan Peduli, Warga “Berebut” Hadirkan PAMMASE di Desa-desa

Saking banyaknya undangan, Amran Mahmud dan Amran SE terkadang harus berbagi diri untuk merawat silaturahmi dengan masyarakat.

“Ada begitu banyak undangan warga untuk bersilaturahmi. Untuk itulah, PAMMASE menghadiri silaturahmi minimal 6 titik dalam sehari,” ucap Juru bicara PAMMASE, Lukman Hamid, pada Sabtu (3/2/2018).

Dijelaskan, undangan yang masuk ke Posko Pemenangan berasal dari semua kecamatan di Kabupaten Wajo. “Semua undangan acara warga diupayakan akan dihadiri jika tidak ada halangan,” paparnya.