Matasulsel – Ketika musim hujan sudah dimulai d Salah satu caranya adalah menyantap makanan-makanan yang bisa membuat Anda lebih hangat. Berikut adalah beberapa makanan yang cocok disantap kala hujan.

1. Mie kuah

3358783435_48bdc56e9bTidak ada yang lebih baik daripada menyantap semangkuk mie kuah di kala hujan. Anda bisa menambahkan bakso atau potongan daging untuk lebih menggugah selera. Tambahkan potongan cabai rawit untuk membuatnya lebih pedas dan menciptakan sensasi hangat di perut dan tenggorokan Anda. Kalau bosan dengan mie instan, Anda mungkin bisa coba kombinasikan dengan ramen atau pho mie asal Vietnam.

2. Bubur ayam

bubur-ayam-bumbu-baliWalaupun Anda tidak sedang sakit, bubur cocok untuk cuaca dingin ketika hujan. Selain dijamin bisa memberikan rasa hangat di perut Anda, bubur ayam juga cukup sehat karena memiliki kalori yang rendah.

3. Sup

OysterCream_SoupMenyantap semangkok sup juga cocok untuk hari hujan. Usahakan sup Anda adalah sup krim karena selain menghangatkan, sup jenis ini juga punya efek yang mengenyangkan. Untuk menambah kehangatan, bubuhkan lada sesuai selera sehingga sup Anda dapat memberikan efek hangat saat disantap.

4. Chocolate lava

Mortons-lava-cakeCemilan ini cocok untuk dinikmati kala hujan sedang turun. Pasalnya, lelehan cokelat panas di dalam kue yang juga disajikan hangat ini dijamin bisa membuat tubuh Anda hangat dan tentunya memanjakan lidah Anda.

5. Hot Chocolate

hot-chocolate-delish-xlSiapa yang tidak tergoda menikmati hari hujan dengan secangkir cokelat hangat sambil duduk di depan televisi? Anda juga tidak perlu repot. Cukup tuangkan bubuk cokelat dan seduh dengan air panas, Anda siap menghangatkan tubuh dalam waktu 3 menit. (Kabar24/ms/jibi/fsi)