Makassar, Matasulsel – Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel, Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) mencanangkan sederet program unggulan di sektor pertanian. Toh, mayoritas masyarakat Sulsel hidup dan bekerja di sektor ini. Tak cuma itu, perekonomian Sulsel sangat ditopang oleh sektor pertanian.

Jika terpilih, NH-Aziz menjanjikan peningkatan produktivitas pertanian. Dengan begitu, akselerasi ekonomi terjamin dan Sulsel benar-benar menjadi lumbung pangan. Tidak kalah penting, peningkatan produksi juga dapat meningkatkan pendapatan petani. NH-Aziz menginginkan daya beli petani terus menguat.

Menurut NH, pihaknya telah merancang strategi untuk memastikan peningkatan produktivitas pertanian. Mulai dari bantuan benih dan bibit, perbaikan atau pengadaan pengairan, hingga mekanisasi serta penerapan teknologi pra maupun pasca-panen.

“NH-Aziz punya banyak program di sektor pertanian. Muaranya ya meningkatkan produktivitas pertanian agar masyarakat, termasuk kalangan petani lebih sejahtera. NH-Aziz setiap daerah bisa menanam setidaknya dua kali dalam setahun, lima kali dalam dua tahun,” ucap NH.