Nikmati Akhir Pekan, Cakka dan Keluarga Nyantai Mall di Palopo
Palopo, Matasulsel – Bupati Luwu Andi Mudzakkar (Cakka) punya cara tersendiri menikmati kebersamaan dengan istri dan buah hatinya. Di tengah sederet aktivitasnya, kandidat wakil gubernur ini, tetap meluangkan waktu bersantai bersama keluarga.
Meski hanya sesaat, tapi momen kebersamaan itu nampak dinikmati Cakka. Itu terlihat, saat Cakka bersama Istri, Andi Tenrikarta dan tiga anaknya Andi Ahfad dan Andi Anand Qayyun Mudzakkar dan Andi Assiga, bersantai bareng di Mall Mega Plaza, Palopo, Minggu (24/12/2017) sore.
Sambil menelusuri Mall dan nongkrong di salah satu cafe, Cakka juga melayani permintaan sejumlah pengunjung pusat perbelanjaan berlantai empat itu yang hendak berfoto bersama dengan Bupati Luwu dua periode itu.
“Saya sudah lama ingin foto bersama dengan Opu. Sekarang baru kesampaian,” kata Warni, seorang Ibu yang mengaku berasal dari Masamba, Luwu Utara.