Nurdin Halid Yakin Menang Selisih Minimal 2,5 Persen
27/06/2018 13:22
“Insya Allah menang. Persentase tidak penting, yang penting adalah mengungguli semua kandidat di atas selisih minimal 2,5 persen,” kata Koordinator Bidang Pratama DPP Golkar itu.
NH juga mengajak seluruh masyarakat Sulsel menggunakan hak pilihnya dan bersama-sama menciptakan pilkada damai. “Alhamdulillah hari ini saya menggunakan hak pilih sebagai warga negara yang baik. Insha Allah Pilkada di Sulsel berlangsug damai,” kata NH.
Setelah mencoblos, NH berencana memantau jalannya pencoblosan hingga hasil penghitungan suara dari kediamannya di jalan Mappala. Dia memonitor kinerja 85 ribu saksi yang dikerahkan untuk mengawal suara. (**)