Maros, Matasulsel – Khataman Santri dan Santriwati Program Khusus Ilmu Shoraf Angkatan Ke VI Tahun 2018, telah terlaksana padi tadi  1 Mei 2018 pukul  09.00 – 12.00. Dirangkaikan dengan Isra Mikraj dan yang membawakan hikmah adalah Dr. Mahrus Amin. Bertempat di masjid Pondok Pesantren Hj.Haniah, Maros.

Santri  yang dikhatamankan yaitu berjumlah 45 orang. Peserta khotaman  putri sebanyak 31 orang  dan putra 14 orang putra.

Wakil Kepala Kementrian Maros turut hadir menyaksikan salah satu sejarah bagi santri.  Ditemani oleh pihak Yayasan Hj.Haniah, ustaz Dr. Mahrus Amin, serta  para wali santri turut memeriahkan kegiatan ini sebagai tamu undangan. Pengurus Pondok Pesantren Hj. Haniah sebagi tuan rumah hadir pula.

Wajah santriwati yang berseri-seri sebelum tampil melantunkan hapalannya. Menyanyikan   hafalan tasrifannya di depan semua hadirin.

Persembahkan hafalan tasrifan atau vocabulary dalam bahasa Inggris. Berjalan lancar hanya dijalani latihan selama 7 hari.

“Saya cukup bahagia dan bangga  melihat santri-santri hari ini dikhotamkan. Sekalipun persiapan waktu yang sangat kurang. Hanya 7 hari mulai dari proses ujian sampai acara khotaman hari ini,” jelas ustaz Haris.

Begitu hebat keinginan dan perjuangan santri dan pembinanya. Dalam program ilmu shorof ini pembelajarannya mulai dari nol hingga kelulusan hanya memakan waktu 3 bulan.