Pasca Ledakan Bom di Surabaya, Bupati Lutra Keluarkan Surat Himbauan
Luwu Utara, Matasulsel.com – Memperhatikan situasi dan kondisi saat ini dibeberapa tempat di Indonesia seperti yang terjadi peristiwa bom bunuh diri di Surabaya (13 Mei 2018), dan di Mapolresta Sidoarjo tadi pagi (14/5/2018).
Bupati mengeluarkan surat himbauan ke Camat-Camat atas keprihatinan dan rasa duka cita yang mendalam terhadap peristiwa bom yang terjadi di Surabaya dan tadi siang.
“Mari kita semua mendoakan para korban dan keluarganya semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa memberikan ketabahan dan kesabaran menghadapi musibah ini dan masyarakat Luwu Utara tetap bijak dalam menanggapi persoalan ini agar tetap terjaga dan terbina kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Luwu Utara yang berjuluk Bumi Lamaranginang”, ujar Indah Putri Indriani di ruang kerjanya, 14/5/2018.
Olehnya itu, masih menurut Indah-sapaan akrab orang nomor satu di Luwu Utara tersebut berharap kepada seluruh elemen masyarakat, tokoh agama, adat, dan tokoh pemuda untuk mengajak masyarakatnya agar tetap tenang menjalankan ibadahnya masing-masing dengan baik serta senantiasa menjaga dan meningkatkan kewaspadaan terhadap kemungkinan gejala gangguan dari pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab.