PDPM Bantaeng Kembali Sasar Warga Bissappu Bagikan Al Qur’an, Iqra dan Beras
BANTAENG, MATA SULSEL – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Bantaeng bersama PCPM tingkat Kecamatan kembali menyalurkan puluhan Al Qur’an, Iqra dan beras di Desa Bonto Jai Kecamatan Bissappu Kabupaten Bantaeng, Jum’at (17/12/2021).
Dalam aksi sosial ini bagian dari bentuk program kerja Pemuda Muhammadiyah Bantaeng, guna mewujudkan masyarakat cerdas baca Al Qur’an dan Iqra.
Ketua Pemuda Muhammadiyah Bantaeng Syaripuddin S.Pd mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program kerja Pemuda Muhammadiyah Bantaeng.
“Jadi aksi sosial ini adalah bagian dari program kerja PDPM Bantaeng.Dan penyaluran ini adalah wilayah yang ke enam kita kunjungi,” Kata Syaripuddin.
Dia juga menyebutkan bahwa untuk penyaluran bantuan Al Qur’an, Iqra dan beras yang kita laksanakan di kecamatan Bissappu telah dihadiri oleh Dandim 1410 Bantaeng, Kapolres Bantaeng diwakili Kasat Binmas, Camat Bissappu, Kades Bonto Jai, Ketua JOIN Bantaeng,” sebutnya.