Peduli Masamba, Rutan Makassar Serahkan Bantuan Ke Posko Bencana
MAKASSAR, MATA SULSEL – Rutan Makassar turut mengambil andil dalam penanganan banjir bandang di Masamba, Luwu Utara. Lewat salah satu pegawai yang mewakili, Zulkifli Rismal menyerahkan langsung bantuan ke beberapa posko penanganan banjir di Masamba.
Bantuan yang diberikan diantaranya makanan pokok berupa mie instan, minyak goreng, perlengkapan bayi, serta beberapa kebutuhan pokok lainnya. Bantuan tersebut merupakan hasil sumbangsih dari jajaran pegawai dan juga warga binaan pemasyarakatan di Rutan Makassar.
“Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Rutan Makassar untuk sedikit meringankan beban korban bencana di Masamba,” ujar Zulkifli, staf Urusan Umum Rutan Makassar saat menyerahkan bantuan. Jum’at, (31/7).
Sementara itu secara terpisah, Karutan Makassar Sulistyadi berharap langkah kecil yang dilakukan instansi yang dipimpinnya bisa berdampak positif bagi korban bencana.
“Karena pada saat terjadi bencana seperti ini, yang dibutuhkan hanya kepedulian kita semua untuk bersatu dan saling membantu,” ujarnya.
Diapun berharap bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi korban yang terkena musibah dan semua pihak dapat turut saling membantu para korban yang tertimpa musibah.
“Meski nilainya tidak seberapa, kami berharap bantuan yang merupakan solidaritas dari pegawai dan warga binaan pemasyarakatan di Rutan Makassar bisa bermanfaat untuk warga Luwu Utara,” jelasnya. (*)